Pengertian Provinsi

Provinsi adalah nama sebuah pembagian wilayah administratif di bawah wilayah nasional. Kata ini merupakan kata pungutan dari bahasa Belanda "provincie" yang berasal dari bahasa Latin dan pertama kalinya digunakan di Kekaisaran Romawi. Mereka membagi wilayah kekuasaan mereka atas (peringkat kedua dari seluruh ke presidensial setelah kekkuasaan presiden)"provinciae". Kemungkinan kata ini berasal dari kata "provincia", yang berarti daerah kekuasaan. Kemungkinan besar ini terdiri dari kata-kata "pro" (di depan) dan "vincia" (dihubungkan).
 Provinsi di IndonesiaDalam pembagian administratif, Indonesia terdiri atas provinsi, yang dikepalai oleh seorang gubernur. Masing-masing provinsi dibagi atas kabupaten dan kota. Saat ini di Indonesia terdapat 33 provinsi. Sebelum tahun 2000 Indonesia memiliki 27 provinsi. Namun setelah pada masa Reformasi, banyak provinsi yang dimekarkan menjadi dua bagian yang rata-rata provinsi dengan luas daerah yang cukup besar. Pemekaran yang dilakukan dimaksud agar mendapatkan efisiensi dalam penerapan pemerataan pembangunan.
Provinsi (bahasa Indonesia: provinsi atau Propinsi) adalah tingkat tertinggi dari badan pemerintah regional daerah di Indonesia. Setiap provinsi memiliki pemerintah lokal sendiri, dipimpin oleh seorang gubernur, dan memiliki tubuh legislatif sendiri. Gubernur dan anggota perwakilan lokal dipilih oleh suara terbanyak untuk lima tahun. Dengan Timor Leste memperoleh kemerdekaan, Indonesia saat ini memiliki 33 provinsi, tujuh di antaranya telah diciptakan sejak tahun 1999 (Maluku Utara, Papua Barat, Banten, Kepulauan Bangka-Belitung, Gorontalo, Kepulauan Riau dan Sulawesi Barat) dan lima provinsi telah menerima status khusus: Aceh, untuk penggunaan hukum Syariah sebagai hukum daerah provinsi; daerah Istimewa Yogyakarta, karena diatur dalam sistem monarki kuno; Papua, untuk pelaksanaan pembangunan berkelanjutan; Papua Barat, untuk pemberian implementasi pembangunan berkelanjutan; dan Jakarta Daerah khusus Ibukota. Provinsi dibagi lagi menjadi kabupaten (Bahasa Indonesia: kabupaten) dan kota-kota.

Provinsi-provinsi secara resmi dikelompokkan menjadi tujuh unit geografis.
Provinsi adalah nama untuk sebuah entitas subnegara. Kata "Provinsi" telah diakui dalam bahasa Inggris sejak sekitar 1330, dan berasal dari kata Prancis Lama, provinsi (abad ke-13). Kata Prancis itu berasal pula dari bahasa Latin, provincia, yang berarti "wilayah di bawah penguasaan Romawi". Provincia adalah kata majemuk yang berasal dari pro-("atas nama") dan vincere ("menguasai") - dengan kata yang lain, sebuah provinsi adalah sebuah wilayah atau fungsi yang dikuasai oleh seorang majistret Romawi atas nama kerajaannya.

Kata provincia diberikan maksud administrasi wilayah oleh orang-orang Romawi ketika mereka membagi kekaisaran mereka menjadi provinciae tetapi dari banyak segi, provinsi-provinsi ini lebih serupa dengan wilayah kekuasaan modern yang dieksploitasikan tanpa hak-hak yang sama. Secara ironi, hak-hak yang sama telah diberikan sejak semula ke coloniae yang merupakan petempatan-petempatan lokal yang lebih kecil, dan yang sering didirikan oleh para mantan prajurit.

Dalam bahasa-bahasa modern, sebuah provinsi adalah satu tingkat pemerintah yang sekunder di banyak negara, sedangkan negara-negara yang lain menggunakan istilah alternatif untuk entitas yang sama; misalnya:

    negeri di Australia, Brasil, India, Malaysia, Meksiko, dan Amerika Serikat;
    tanah di Austria, dan Jerman;
    departmen di Bolivia, dan Uruguay;
    prefektur di Jepang.


Namun, penggunaannya berbeda. Di Prancis, Spanyol, dan Italia, provincia merupakan bentuk pemerintah yang tertier, yaitu seakan-akan Kabupaten di dalam sebuah daerah. Di Swedia, lan adalah padanan untuk Kabupaten sedangkan di Finlandia, kata seasalnya, Lääni, adalah padanan untuk provinsi. Berbagai daerah di seberang laut Kekaisaran Britania memiliki gelar jajahan Provinsi yang memiliki maksud yang lebih serupa dengan maksud Romawi, seperti Provinsi Kanada dan Provinsi Australia Selatan (untuk membedakannya dari 'wilayah kekuasaan' untuk hukuman di bagian-bagian Australia yang lain) .

Di Jerman dan Austria, wilayah yang memiliki perpaduan sejarah dan budaya pada skala yang kurang dari skala negara diberikan nama Tanah, sepatah nama yang umum untuk negeri-negeri Jerman dan negeri-negeri Austria.

NAMA NAMA PROVINSI (INDONESIA)

PULAU SUMATERA

1 Provinsi Nanggro Aceh Darussalam Ibukota nya adalah Banda Aceh
2 Provinsi Sumatera Utara Ibukota nya adalah Medan
3 Provinsi Sumatera Barat Ibukota nya adalah Padang
4 Provinsi Riau Ibukota nya adalah Pekan Baru
5 Provinsi Kepulauan Riau Ibukota nya adalah Tanjung Pinang
6 Provinsi Jambi Ibukota nya adalah Jambi
7 Provinsi Sumatera Selatan Ibukota nya adalah Palembang
8 Provinsi Bangka Belitung Ibukota nya adalah Pangkal Pinang
9 Provinsi Bengkulu Ibukota nya adalah Bengkulu
10 Provinsi Lampung Ibukota nya adalah Bandar Lampung

PULAU JAWA
11 Provinsi DKI Jakarta Ibukota nya adalah Jakarta
12 Provinsi Jawa Barat Ibukota nya adalah Bandung
13 Provinsi Banten Ibukota nya adalah Serang
14 Provinsi Jawa Tengah Ibukota nya adalah Semarang
15 Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta Ibukota nya adalah Yogyakarta
16 Provinsi Jawa Timur Ibukota nya adalah Surabaya

PULAU NUSA TENGGARA DAN BALI
17 Provinsi Bali Ibukota nya adalah Denpasar
18 Provinsi Nusa Tenggara Barat Ibukota nya adalah Mataram
19 Provinsi Nusa Tenggara Timur Ibukota nya adalah Kupang

PULAU KALIMANTAN
20 Provinsi Kalimantan Barat Ibukota nya adalah Pontianak
21 Provinsi Kalimantan Tengah Ibukota nya adalah Palangkaraya
22 Provinsi Kalimantan Selatan Ibukota nya adalah Banjarmasin
23 Provinsi Kalimantan Timur Ibukota nya adalah Samarinda

PULAU SULAWESI
24 Provinsi Sulawesi Utara Ibukota nya adalah Manado
25 Provinsi Sulawesi Barat Ibukota nya adalah Kota Mamuju
26 Provinsi Sulawesi Tengah Ibukota nya adalah Palu
27 Provinsi Sulawesi Tenggara Ibukota nya adalah Kendari
28 Provinsi Sulawesi Selatan Ibukota nya adalah Makassar
29 Provinsi Gorontalo Ibukota nya adalah Gorontalo

KEPULAUAN MALUKU DAN PAPUA
30 Provinsi Maluku Ibukota nya adalah Ambon
31 Provinsi Maluku Utara Ibukota nya adalah Ternate
32 Provinsi Papua Barat Ibukota nya adalah Kota Manokwari
33 Provinsi Papua Ibukota nya adalah Jayapura

Provinsi Baru Hasil Pemekaran :
1. Kepulauan Riau
2. Kepulauan Bangka Belitung
3. Banten
4. Gorontalo
5. Maluku Utara
6. Papua Barat

baca juga sekilas provinsi sumsel (palembang)

Dari berbagai sumber
Jika artikel ini bermanfaat,bagikan kepada rekan melalui:

Berkomentar
 

Blog Archive

Category

artikel (24) kependudukan (15) pemerintahan (12) umum (11) pengumuman (10) donwload (4) lain-lain (3) kesos (2)

statistik

like halaman kite